Setelah vakum hampir dua tahun karena satu dan lain hal, akhirnya kami kembali. Dengan konsep yang baru, akhirnya nama pun berubah atas keputusan bersama. Sanggar Inggris telah berubah nama menjadi Sanggar Kreatif.
Oke, akan kami jelaskan.
Konsep utamanya masih sama, yaitu kegiatan sosial bermain sambil belajar dengan anak-anak. Kalau dulu kami hanya berbagi dengan mengajar Bahasa Inggris, sekarang kami berbagi dengan banyak jenis workshopyang lebih kreatif, seperti workshop tentang leadership, menulis, MADING (Majalah Dinding), dan lain-lain. Atau sekadar bermain games seru yang diakhiri dengan diskusi penyaluran dan peningkatan nilai-nilai positif kehidupan. Oiya, kegiatan ini selalu kami lakukan di hari Minggu atau tanggal merah (libur).
Kami beri nama sanggar, karenavolunteer yang tergabung di sini tidak terikat sama sekali. Boleh ikut kegiatan one day maupun continue. You can come and go.
Anak-anak yang tertawa dan tersenyum bersama kami bisa dari mana saja. Kami berpindah dari rumah singgah/komunitas anak ke rumah singgah/komunitas anak lainnya. Baik anak-anak jalanan maupun anak-anak marginal. Semua anak-anak super yang ingin bersama berbagi cerita dan canda tawa.
Siapa volunteer-nya? Siapa saja yang ingin berbagi dengan anak-anak. Nggak perlu pakai CV apalagi wawancara jika ingin bergabung. Mahasiswa/i? Yuk mari. Karyawan? Welcome guys..
Ada garansi yang kami berikan.
“Setelah bermain sambil belajar bareng anak-anak, kamu akan mendapat transfer energi untuk recharge mood dan refreshpikiran. Yang paling utama, kamu akan menjadi bagian dari senyuman alam.”
Ada efek yang akan kami tularkan.
“Bermain sambil belajar bersama anak-anak dapat memberi efek adiksi. Siap-siap untuk tertawa bahagia.”
Jika ingin bergabung menjadi volunteer atau ingin mengundang kami datang ke komunitas/rumah singgah, silakan kirimkan email ke gizsyaresha@gmail.com atau tinggalkan pesan di sini.